Deskripsi Kursus
Kursus ini merupakan salah satu bentuk pelatihan online yang bertujuan untuk mengedukasi pelaku usaha dalam mengelola berbagai risiko yang acapkali menjadi uji ketangguhan bisnis dalam berbagai tantangan. Salah satu solusi untuk menjawab tantangan risiko tersebut yaitu dengan melakukan diversifikasi produk. Diversifikasi produk diterapkan dalam sebuah bisnis harus berdasar pada pola kebutuhan, tren keinginan dan selera konsumen yang terus berubah. Oleh sebab itu, untuk semakin naik kelas, sahabat dipacu untuk melakukan inovasi produk berdasar pada hasil riset pasar demi membangun keunikan dan bertahan baik dalam persaingan maupun periode krisis.
Setiap pembelajar yang menyelesaikan kursus ini akan mendapatkan 2.500 poin.
Kata kunci : pelatihan online, UMKM Naik Kelas, bisnis digital, riset pasar, peluang pasar, risiko bisnis, diversifikasi produk, inovasi produk, selera konsumen, keunikan produk, periode krisis